Bantu Pemerintah Berantas Narkoba

 

Indoposnewsid_LSM Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) DPC Jakarta barat melakukan pertemuan dengan Walikota Jakarta barat, di ruang rapat wali kota,Kamis (4/1) .

Kedatangan LSM GANN disambut Rano Rahmat Efendi sebagai Kepala Bagian Tata Pemerintahan, Kota Administrasi Jakarta Barat.

Rano, mengucapkan terima kasih dari LSM GANN yang bersedia mengabdi dalam membantu pemerintah memerangi narkoba di Jakarta barat.

Ia mengatakan bahwa tugas yang dilakukan GANN merupakan kepedulian dengan komitmen besar dalam pencegahan narkoba dengan melakukan sosialisasi terumata disekolah. Persoalan narkotika adalah persoalan bangsa dan itu harus diberantas.

Rano berharap dalam menjalankan organisasi harus sejalan dengan strategi dan koordinasi yang baik dengan pihak penegak hukum maupun dengan pemerintah.

“Harapanya agar secepatnya melakukan sosialisasi ke bawah utamanya di kalangan anak muda semoga GANN dapat menjadi corong pemerintah dalam memberantas penyalahgunaan narkoba,” kata Rano.

Turut hadir Ketua LSM GANN Jakarta barat Musyarofah Amir didampingi jajaran pengurus Eddy Inhari,H.Bakri sebagai sekretaris dan pengurus.

Musyarofah mengatakan maksud kedatanganya untuk menyampaikan struktur pengurus GANN Jakarta barat Priode 2023 – 2026. Sekaligus melaporkan rencana program GANN Jakarta barat kedepan.

Organisasi GANN adalah Lembaga Swadaya Masyarakat berbasis massa. Diharapkan seluruh lapisan masyarakat diajak bersama sama memberantas narkotika.

Tujuan GANN untuk membantu program pemerintah dalam pencegahan dan pemberantasan narkoba. Generasi penerus bangsa bisa menjadi generasi emas.Generasi yang bebas narkoba.

Adapun program jangka pendek GANN DPC Jakarta barat, Audience dengan 4 Pilar , Walikota, Kapolres, Dandim dan kejaksaan. Pelantikan pengurus masa Priode tahun 2023 – 2026, Pembentukan PAC disetap kecamatan se Jakarta barat.

Adapun program jangka panjang seperti: Penyuluhan ke sekolah SMP/Mts,SMA/MAN/SMK. Penyuluhan ke orang tua dan pengurus komite ditiap sekolah ini bekerjasama dengan Forum Komite Sekolah dan Madrasah se Jakarta barat.

Penyuluhan pada saat MPLS tahun ajaran baru,akan bekerja sama dengan perusahaan swasta dan tempat hiburan dalam hal penyuluhan Penyalahgunan Norkoba,akan bekerja dengan PAPP untuk penyuluhan ke kader-kader dibawah binaan PPAPP tersebut. Melakukan penyuluhan diwilayah pemukiman penduduk tentu ini akan bekerja sama dengan RT,RW,LMK,FKDM dan karang Taruna.(edy)