indoposnews.id-Kretek abal2 Bima Aryo tengah naik daun. Melalui channel youtube BEEMZ ARYO, dapat disaksikan para artis dan pesohor yang datang dengan berbagai keluhan, untuk mencoba metode unik terapi saraf yang diperkenalkan mantan presenter ganteng acara TV My Trip My Adventure tersebut. Dimulai dengan cara memijit jari, punggung, hingga mengkretek leher, Bima Aryo secara ajaib dapat mengatasi keluhan para pasiennya.
Terbaru, Bima Aryo menangani keluhan Reza Arap, gamer dan juga konten kreator terkenal Indonesia. Arap yang mengaku sering sakit kepala dan pegal di daerah punggung, langsung mendapat pijitan pada bagian jarinya oleh Bima Aryo. Dengan hanya 10 persen kekuatan pijitan, Reza sudah meringis kesakitan yang luar biasa. Menurut Bima Aryo, profesi Arap sebagai seorang gamer kerap membuatnya harus duduk berlama-lama dalam posisi yang kurang tepat. Sehingga, sering kali lehernya menyangga beban yang berlebihan hingga menyebabkan urat sarafnya tegang.
“Posisi yang paling baik dalam menyangga kepala kita adalah duduk tegak. Sedangkan, sebagai gamer kadang harus menunduk menghadap monitor berjam-jam lamannya sehingga posisi untuk menyangga tidak tepat dan menyebabkan ketegangan pada leher,” ujar Bima, seperti dilihat dari channel youtubenya, Jumat (13/8/2021).
Lalu, Bima Aryo meminta Arap untuk tiduran di atas matras, dan dimulailah proses pemijatan di beberapa titik dan bagian tubuhnya. Bima terlihat sangat mahir, dan mengetahui lokasi-lokasi di tubuh Arap yang perlu diterapi.
Hingga tibalah saat yang paling ditunggu dan sangat menegangkan, yakni mengkretek bagian leher. Saat itu, Arap terlihat sedikit ragu dan mengaku agak takut. Namun, Bima Aryo meyakinkan Arap, bahwa metodenya cukup aman.
Krek.. Terdengarlah suara itu, saat kedua tangan kekar Bima Aryo seperti dalam posisi memiting kepala dan leher Arap. Hal tersebut membuat Arap berteriak, namun, sesaat kemudian ia tertawa lebar. Ia merasakan sesuatu hingga ke daerah telinganya, dan menggeleng-gelengkan kepalanya menjadi lebih ringan.
Untuk lebih lengkapnya dapat disaksikan dalam video youtube berikut: Kretek Abal2 Reza Arap Bima Aryo
Sejumlah artis yang sudah mencoba metode ini, di antaranya yakni komedian Sule, Irfan Hakim, Penyanyi Rap Young Lex, Pebasket Deni Sumargo, dan masih banyak lagi. Bima Aryo tidak hanya melakukan kretek abal-abal pada orang dewasa, namun juga pada anak-anak. Bahkan, ia juga pernah melakukan kretek abal2 kepada anjing peliharaannya. Itu dapat disaksikan di link channel youtube berikut ini: Kretek Anjing Langsung Bisa Lompat Lagi